Mesin Cup Sealer Bisa Menjadi Nilai Tambah Bisnis Minuman Anda

Mesin Cup Sealer 

Mesin Cup sealer adalah salah satu mesin kemasan yang memiliki fungsi untuk menyegel minuman gelas. Mesin penyegel ini sering dimanfaatkan oleh bisnis kafe atau restoran yang menyediakan minuman untuk dibawa pulang. Cup sealer juga menjadi sarana usaha bagi para pebisnis rumahan. Menggunakan mesin ini minuman lebih aman.

banner Cup Sealer New

 

Menyegel gelas ini umumnya bertujuan untuk memudahkan pelanggan membawa pulang minuman. Jika minuman tidak disegel banyak kemungkinan terjadi, seperti tumpah atau kebocoran dan masuknya bakteri dari luar.

Menggunakan cup sealer juga menjadi nilai tambah dari segi pandangan konsumen. Konsumen menganggap produsen menempuh cara profesional untuk menjual minuman. Minuman yang disegel membuat konsumen lebih percaya akan tingkat kehigienisan produk yang dijual.

Cup sealer menjadi prioritas kafe atau restoran. Tujuannya pun sama, agar konsumen lebih nyaman dan merasa aman membawa pulang minuman yang sudah tersegel. Biasanya kafe atau restoran lebih memilih cup sealer dengan model full otomatis. Apalagi bagi mereka yang selalu ramai pengunjung. Penggunaan mesin otomatis pasti sangat diharapkan agar tidak menghambat kerjaan lainnya.

Sedangkan pebisnis rumahan lebih memilih cup sealer manual atau semiotomatis. Kedua jenis mesin ini memiliki harga yang lebih murah daripada model full otomatis. Jelas saja untuk mengawali bisnis sangat membutuhkan modal banyak. Pemilihan mesin dengan harga low budget pun menjadi pilihan pebisnis rumahan.

Berbisnis dengan Mesin Cup Sealer Bekas

Mendengar kata “bekas” pasti sesuatu yang pernah digunakan dan terkadang tidak layak pakai. Padahal tidak semua barang bekas itu hilang manfaatnya lho, tetapi juga ada yang masih bisa difungsikan. Seperti mesin cup sealer bekas. Ternyata meskipun bekas, mesin ini masih banyak dicari lho.

Memulai usaha memang susah-susah gampang, terutama untuk modal. Banyak para ibu rumah tangga yang mencari cara untuk mengisi kekosongan di rumah. Nah, salah satunya dengan menjual minuman dingin. Saat ini menjual minuman tidak bisa hanya mengandalkan plastik klip. Penggunaan mesin segel adalah langkah minimal yang akan memberikan tampilan minuman lebih baik.

Cup sealer memiliki harga beragam mulai dari ratusan hingga jutaan. Hal tersebut yang menjadi alasan para pemula bisnis lebih memilih mesin bekas layak pakai. Cup sealer bekas memiliki harga yang pastinya lebih murah. Meskipun bekas, Anda harus teliti dan paham akan kualitas mesin.

Meskipun masih bisa digunakan, terkadang kita tidak sadar untuk melihat bagian dalam mesin. Apakah masih bagus atau sudah berkarat? Mesin yang berkarat terkadang masih bisa digunakan untuk menyegel. Namun, biasanya plastik segel tidak terlalu erat karena karat membuat suhu panas berkurang dan akan berakibat terjadi kebocoran.

Selain itu, karat pada mesin juga dapat membahayakan kandungan dari minuman. Karat akan tercampur dengan minuman dan akhirnya kandungannya jadi terkontaminasi. Hal spele tersebut juga harus diperhatikan lho. Karena jika pelanggan merasa rugi akan membahayakan bisnis Anda ke depannya.

 Nah, daripada menggunakan mesin bekas sebenarnya akan lebih baik mencoba cup sealer manual. Mesin ini lebih murah di antara cup sealer lainnya. Namun, mesin manual ini masih membutuhkan campur tangan manusia dalam mengoperasikannya. Hal itu pun tidak menjadi masalah bukan? Poin terpenting adalah mengutamakan tampilan terbaik untuk produk.

Lalu, Mau Buka Bisnis Apa?

Penggunaan cup sealer identik dengan produk minuman. Produk minuman yang dapat Anda coba beragam mulai dari jus, susu, kopi, atau teh. Apalagi Indonesia kaya akan kulinernya. Pasti Anda tidak akan kehabisan akal untuk berbisnis dengan minuman. Namun, untuk memilih minuman tidak bisa sembarang.

            Anda perlu mengetahui keinginan target pembeli. Selain itu, Anda juga harus mencari tahu minuman apa yang saat ini lagi booming dan banyak dicari masyarakat. Sebagai referensi Anda, teh keju bisa Anda coba sebagai produk bisnis minuman. Jika dibayangkan memang rasanya akan aneh. Keju memiliki rasa gurih asin, sedangkan teh terkadang mengedepankan manis dan aromanya yang khas.

            Meskipun aneh, nyatanya rasa yang kompleks tersebut bisa diterima lidah warga Indonesia. Selama ini, sajian teh di Indonesia jarang menambahkan kreasi dengan bahan lainnya. Memilih teh keju menjadi produk bisnis patut Anda coba. Mengapa harus teh keju? Teh ini memiliki tampilan dan rasa yang unik. Di Indonesia sendiri masih jarang orang yang menjualnya.

 

mesin cup sealer q70

            Teh keju ini pertama kali populer di Taiwan yang menyebar ke Asia. Minuman ini diracik dari teh panas dan lapisan lembut krim keju di atasnya. Minuman asal Taiwan ini populer lewat salah satu blogger Malaysia yang menulis di blognya. Merek yang paling terkenal adalah Regiustea.

            Teh keju ini memiliki ciri khas saat meminumnya. Jika Anda menyeruputnya tanpa sedotan akan membentuk kumis putih di bibir. Uniknya, jika langkah tersebut terlewati Anda dinyatakan lulus dari ritual meminum teh keju. Namun, jika Anda tidak mau belepotan bisa menggunakan sedotan. Lalu bagaimana jika ingin dinikmati di rumah? Nah, di sinilah peranan Mesin cup sealer bekerja. Anda bisa menyegel minuman agar tidak tumpah untuk dibawa ke rumah.

            Teh keju ini mulai menarik perhatian para penggiat bisnis minuman di Indonesia. Tidak jarang anak muda juga memanfaatkan bisnis kekinian ini. Beberapa minuman tersebut antara lain:

  1. Banban

Banban berdiri dari Desember 2017 di Lippo Mall Putri, Jakarta Barat. Banban memiliki ciri dengan bubble tea yang berbahan natural dan sehat. Banban menggunakan teh organik dipadu dengan buah-buahan segar dan krim keju buatan rumah.

  1. Otaru Secret

Keistimewaan dari Otaru Secret ini terletak pada cheese foam yang berlimpah. Gerai minuman ini terletak di Pejaten Village dengan menyediakan empat rasa, yaitu jasmine tea, lemon tea, chocolate tea, dan matcha tea dengan harga Rp20.000.

  1. Meitea

Minuman yang satu ini berasal dari Cina. Di Cina minuman ini sangat laris manis. Setiap harinya para pengunjung mengantre untuk membeli. Rasanya yang lezat terbukti hingga munculnya pedagang Meitea di Indonesia. Di Indonesia Meitea dijual dengan harga Rp10.000.

  1. Gotaru

Gotaru hadir dengan aneka rasa dengan busa keju creamy yang mengembang di permukaan minuman. Gotaru tersedia dengan rasa stroberi, peach, teh hijau, markisa, mangga, dan cokelat. Selain cheese tea, gotaru juga menyediakan cheese ice cream.

  1. Kamutea

Kamutea adalah minuman yang berasal dari Thailand. Kamutea memiliki varian rasa yang cukup lengkap, yaitu cocoa cheese tea, thai cheese tea, hingga passion fruit cheese tea.

            Lalu bagaimana dengan Anda? Cheese tea apa yang akan Anda jual? Poin unik dari minuman ini adalah terbuat dari teh panas yang kemudian bagian atasnya diberi lapisan lembut krim keju yang sedikit manis. Untuk memulai bisnis minuman ini Anda bisa memanfaatkan mesin segel gelas manual terlebih dahulu.

Resep Teh Keju

  • 250ml UHT whip cream
  • 30gr krim keju
  • 30gr bubuk krim keju
  • 100ml susu segar (full cream)
  • Sedikit garam
  • 50gr gula
  • 1 kantong the celup
  • Sedikit gula

Langkah-langkah

  1. Seduhlah teh dengan 400ml air panas. Kemudian tambahkan sedikit gula dan dinginkan.
  2. Setelah uap panas menghilang masukkan ke kulkas.
  3. Siapkan mangkuk bersih. Masukkan krim keju, bubuk krim keju, dan susu segar. Lalu aduk hingga merata dengan
  4. Pastikan semua keju larut dan tercampur menjadi satu.
  5. Tambahkan UHT whip cream, gula dan garam. Aduk semuanya hingga larut dan merata.
  6. Kocok terus hingga adonan lapisan krim keju mengental sesuai keinginan.
  7. Tutup rapat adonan dengan plastik
  8. Siapkan gelas ukuran sedang. Lalu tuangkan teh yang didinginkan tadi.
  9. Kemudian tambahkan krim keju di atasnya.
  10. Jika Anda ingin merasakan sedikit sensasi green tea, bisa menambahkan bubuk matcha di atas lapisan krim keju

Cara Menggunakan Cup Sealer

  1. Hubungkan kabel ke stop kontak.
  2. Hidupkan tombol on kemudian atur ke temperature 250 derajat (indikator lampu akan berwarna merah yang bertuliskan “HEAT” sedang proses pemanasan elemen
  3. Pada umumnya top seal untuk jenis plastik PP. Oleh karena itu, setelah pemanasan heater (setelah lampi indikator berpindah kembali ke lampu hijau) maka putar kembali ke suhu 150 derajat.
  4. Jika Anda menggunakan mesin manual tarik tempat cup minuman teh keju tadi lalu posisikan dengan tepat. Kemudian tarik tuas ke bawah untuk proses press dan tahan selama 3-5 detik. Namun, jika Anda menggunakan mesin otomatis setelah meletakkan cup akan secara instant terjadi proses penyegelan.
  5. Keluarkan cup yang sudah disegel dari dalam mesin. Minuman siap disantap.

Bagaimana? Menggunakan cup sealer tidak terlalu sulit bukan? Justru cara tersebut membuat Anda mudah untuk mengemas minuman gelas. Apalagi jika Anda mengemasnya dengan mesin otomatis. Pastik akan semakin merasa mudah dan sangat praktis. Konsumen pun merasa aman jika minuman disegel.

Kesimpulannya, untuk membuka bisnis menggunakan mesin bebas memang boleh-boleh saja. Namun, Anda harus melakukan pemeriksaan mesin secara mendetail. Mulai dari luar hingga dalam mesin. Jika Anda masih ragu menggunakan mesin bekas, mencoba cup sealer manual pun tidak menjadi masalah. Memanfaatkan mesin baru tentu akan memberikan hasil segel yang maksimal.

 

 

(Zakiah)

One thought on “Mesin Cup Sealer Bisa Menjadi Nilai Tambah Bisnis Minuman Anda”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *